Kunjungi Arena F1H2O, Menko Marves Targetkan Pembangunan Selesai Februari 2023

    Kunjungi Arena F1H2O, Menko Marves Targetkan Pembangunan Selesai Februari 2023

    TOBA - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan didampingi Kepala Kepolisian Sumatera Utara. Irjen. Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak mengunjungi lokasi penyelenggaran F1 Power Boat (F1H2O) di Silangit, Kamis 5 Januari 2023

    Dalam kunjungannya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan, bahwa pembangunan ini ditargetkan selesai pada 20-22 Februari mendatang.

    “Ini waktunya tinggal sekitar 50 hari lagi, jadi ini Kementerian PUPR dengan Pak Bupati Poltak (Bupati Toba) kita ingin semua ini selesai, semuanya tuntas. Tanggal 24-26 pertandingan, jadi tanggal 20-22 lah semua selesai, ” kata Menko Luhut di lokasi.

    Akan hal tersebut, Menko Luhut menegaskan bahwa dalam progres ini, semua harus dikerjakan secara terintegrasi, agar apa yang dikerjakan membuahkan hasil yang maksimal serta cepat diselesaikan.

    “Ini juga kan F1H2O dilaksanakam lima tahun lagi baru ke sini lagi, jadi bagaimana harus bagus. Sehingga orang batak itu bisa juga dilihat seperti orang Bali dalam G20 di Bali kemarin yang sukses digelar, ” ujarnya.

    “Kemarin di G20 Bali itu juga saya himbau mereka dengan gubernur kita bersihkan rumah kampungnya masing-masing dan mereka lakukan. Mereka menjadi suka akan hal itu, karena apa? karena ini kan untuk kepentingan ramai-ramai. Jadi juga saya minta orang Batak dengan Pak Bupati supaya ikut sama-sama dalam melakukan persiapan di Balige ini, ” tambahnya.

    Tak hanya itu, melihat bahwa F1H2O ini merupakan program jangka panjang, maka akan dibersihkan sekitar area acara dengan di antaranya pembersihan pemukiman padat penduduk.

    “Jadi sebenarnya kita harus lakukan pembersihan sapanjang sini, karena kalau tidak, Danau Toba itu akan tercemar orang buang kotoran ke dalam dan seterusnya. Jadi kita juga harus bisa melihat ke depan. Jadi jangan emosional melihat itu, memang ada pengorbanan. Dulu mungkin pemerintah kita kurang tertib dan sekarang bisa lebih tertib. Jadi mari bekerja sama dalam event ini, ” pungkasnya.

    toba
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    7 Hari Sebelum Tahun Baru 2023, KMP Ihan...

    Artikel Berikutnya

    Jadi Tuan Rumah Pelaksanaan Balapan F1 Power...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Sediakan Aplikasi Tobaferizy di Lintasan Ajibata-Ambarita, Pemudik dan Wisatawan Apresiasi Kinerja PT ASDP Indonesia Ferry
    Dukung Dunia Pedidikan, PT Toba Pulp Lestari Gelar Bimbingan Belajar Intensif Kepada Siswa-Siswi SMP se-Kecamatan Ajibata
    Menparekraf: Penambahan Fasilitas Pariwisata di Kaldera Toba Diharapkan Tarik Minat Wisnus dan Bangkitkan Ekonomi
    Direktur Utama BPODT Apresiasi Penerapan Tiket Online di Lintasan Ajibata-Ambarita
    Sejumlah Pembalap Ternama Bakal Guncang Danau Toba di Kejuaran Dunia F1 Powerboat, Termasuk Juara 2022 Dari Abu Dhabi Team
    Sediakan Aplikasi Tobaferizy di Lintasan Ajibata-Ambarita, Pemudik dan Wisatawan Apresiasi Kinerja PT ASDP Indonesia Ferry
    Tim Opsnal Polres Toba Berhasil Amankan Juru Tulis Togel Online
    Terkait Viralnya Mobil Patroli Satlantas Tabrak Pengendara Sepeda Motor, Ini Penjelasan Kabid Humas Polda Sumut
    Menko Marvest Gelar Rapat Terbatas Dengan Bupati se-Danau Toba, Usulan Bupati Samosir Langsung Direspon Luhut Termasuk Tiket Online
    Menlu Singapura Kunjungi Toba Caldera Resort Jajaki Potensi Pariwisata di Kawasan Danau Toba
    PT ASDP Cabang Danau Toba Seberangkan 1. 025 Unit Kendaraan Munuju Samosir Sejak 18 Hingga 23 April 2023
    Peringati Hari Anak Nasional 2023, PT Inalum Gelar Seminar Kesehatan dan Pemeriksaan Status Gizi Anak
    Basarnas Medan Gelar Pelatihan Pencarian dan Pertolongan di Permukaan Air Kawasan Danau Toba, Wakil Bupati Toba Dukung Penuh
    Tinjau Pelabuhan Penyeberangan Ajibata, Wakapolda Sumut Minta Operator Kapal Utamakan Aspek Keselamatan Pelayaran
    Remaja Asal Siantar Jatuh Kejurang Sedalam 80 Meter di Habinsaran Toba, Korban Ditemukan Tak Bernyawa

    Ikuti Kami